aktivitas anak

Macam-macam Aktivitas Anak yang Bisa Dilakukan Dirumah

Aktivitas anak dirumah adalah hal yang memang di inginkan oleh hampir semua orang tua. Sebab, jika anak lebih suka bermain diluar rumah tentu orang tua akan merasa khawatir akibat tidak bisa memantau secara maksimal. Ada beberapa macam aktivitas anak yang bisa dilakukan didalam rumah, diantaranya adalah sebagai berikut :

Apa Saja Macam-macam Aktivitas Anak yang Bisa Dilakukan Dirumah?

 

  1. Ajak Anak Membaca Buku

Aktivitas yang cocok dilakukan dirumah bersama anak yaitu dengan mengajak membaca buku. Dengan melakukan aktivitas tersebut pastinya memiliki dampak positif bagi seorang anak. Hal ini memiliki manfaat untuk membantu mengembangkan ide dan imajinasi seorang anak.

Selain itu, melakukan aktivitas membaca bersama anak juga dapat meningkatkan kemampuan berfikir seorang anak.

  1. Bermain Game Klasik

Aktivitas selanjutnya yang dapat dilakukan bersama anak yaitu bermain game klasik. Dengan bermain game klasik yang berbentuk analog seperi ular tangga dan ludo tentu akan memberikan dampak positif bagi seorang anak.

Yang mana permainan yang satu ini akan mengajarkan anak tentang cara menmghormati aturan. Selain itu, bermain game klasik ini juga dapat membantu mengembangkan kapasitas tertetu untuk pandangan ke depan dan melakukan pemikiran yang strategis.

  1. Ajak Anak Belajar sambil Bermain

Mengajak anak melakukan aktivitas belajar sambil bermain merupakan cara yang sangat efektif, dan juga bisa anda lakukan ini dirumah. Aktivitas ini membuat orang tua dapat mendekatkan anak tanpa harus menghabiskan banyak biaya.

Yang mana momen ini akan membuka paradigma bagi anak untuk membangkitkanrasa keingin tahuan, dan juga akan mendorong untuk memiliki sikap mau belajar, serta sambil mengembangkan pemikiran yang logis dan kreatif.

  1. Nonton Film

Menonton film bukan hanya disukai oleh kalangan dewasa saja, akan tetapi seorang anak juga menyukai hal tersebut. Hal ini bisa menjadi aktivitas dirumah yang bisa dilakukan bersama anak. Temukan film yang disukai buah hati anda dan jadikan ini sebagai we time.

Setelah selesai menonton, ajak mengobrol anak dan tanyakan tentang bagaimana dia memandang tokoh utama dalam film tadi. Ini bisa menjadi salah satu pintu masuk untuk membuat anak lebih terbuka kepada anda.

 

 

 

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *